KONSEPSI ILMU BUDAYA DASAR DALAM KESUSTRAAN
Pengertian dari ilmu budaya dasar adalah suatu pengetahuan yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar tentang dasar-dasar budaya yang biasa berhubungan erat dengan manusia.ilmu budaya dasar memiliki hubungan dengan kesustraan,sebelum lanjut apa itu kesustraan?
Kesustraan berasal dari kata sastra yang berarti “teks yang mengandung instruksi atau pedoman”,namun dalam bahasa indonesia kesustraan berarti sebuah jenis tulisan yang memiliki arti dan keindahan tertentu.lalu apa hubungan antara sastra dengan seni ?keduanya sama-sama memilki objek yang sama yaitu manusia,tanpa adanya manusia maka seni dan sastra tidak akan nerguna sama sekali.
Lalu ilmu budaya dasar sering di kaitkan dengan prosa,apa itu prosa? Prosa dalam bahasa indonesia berarti suatu karya fiksi atau hanya rekaan pada sebuah cerita,lalu dalam kesustraan terdapat prosa lama dan prosa baru.
Contoh prosa lama:
a. Dongeng
b. Hikayat
c. Sejarah
d. Epos
Contoh prosa baru:
a. Cerita pendek
b. Roman/novel
c. Biografi
d. Kisah
Ilmu budaya dasar juga bisa di hubungkan dengan puisi,karena puisi termasuk seni sastra,sedangkan sastra termasuk ke dalam bagian dari kesenian dan kesenian itu sendiri termasuk ke dalam cabang dari unsur dari kebudayaan.
Sedangkan puisi itu sendiri adalah ekspresi pengalaman jiwa penyair terhadap kehidupan manusia,alam,lingkungan dengan menggunakan bahasa yang artisitik dan memiliki nilai keindahan.
Bagi penyair pada saat membuat sebuah puisi di butuhkan kreativitas dalam pembuatanya,seperti contohnya yaitu bisa terjadi pada kehidupan penyair itu sendiri,berikut adalah contoh puisi singkat:
Puisi untukmu sahabat
Sahabat sejatiku
Janganlah kau lupakan aku
Walau langkahmu menjauh dariku
Aku akan mencoba mengerti itu
Sahabat sejatiku
Walau tak selamanya kita berstu
Kan kusimpan dalam kalbu
Semua kenangan dan juga wajahmu
Sahabat sejatiku
Tak akan pernah ingkar janji
Walau apapun yang terjadi
Semoga kau tetap dihati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar